Kota BanjarbaruPemerintahPolitik

RPJMD Kota Banjarbaru 2025-2029 Disahkan, Anggota DPRD Nurkhalis : Tidak Hanya Tertulis Tapi Diimplementasikan

0

BANJARBARU,REPORTASE9.ID – Anggota DPRD Kota Banjarbaru Nurkhalis Anshari harapkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Banjarbaru tahun 2025-2029 yang baru di sahkan bisa diimplementasikan Pemerintah Kota Banjarbaru dengan baik.

Hal tersebut diungkapkan Nurkhalis Anshari disela Rapat Paripurna DPRD Banjarbaru dengan agenda pengambilan keputusan terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029 di Aula Graha Paripurna pada Selasa (14/10/2025).

“Jadi Alhamdulillah hari ini kita memparipurnakan pengesahan Perda RPJMD Kota Banjabaru tahun 2025-2029,”ujarnya.

Nurkhalis berharap dalam pengesahan Perda RPJMD Kota Banjarbaru 2025-2029 ini, bisa menjadi kompas arah pembangunan 5 tahun ke depan.

“Kami DPRD berharap tidak hanya tertulis dalam dokumen RPJMD saja, tapi bagaimana program 5 tahun ke depan itu bisa kita implementasikan dan hasilnya bisa dirasakan oleh masyarakat Kota Banjabaru,”terangnya.

Masih kata Nurkhalis menuturkan apalagi dengan kondisi fiskal atau keuangan kota saat ini, kemudian kemajuan kota yang luar biasa sebagai Ibu Kota Provinsi. Tentunya Banjarbaru sudah mempersiapkan mulai dari tata ruang, dan pembangunan infrastruktur ke depan. 

“Jadi dokumen yang sudah disahkan hari ini kami berharap bisa benar-benar diwujudkan secara nyata, secara real dan dirasakan dampaknya,”jelasnya.

“Kita ketahui Banjabaru tidak memiliki sumber daya alam. Oleh karena itu segala sesuatu yang dimiliki oleh Kota Banjabaru sebagai kota jasa ini yang harus kita kedepankan,”tambahnya lagi.

Politisi Muda dari PKS ini juga membahas bahwa Banjabaru memiliki Bandara Syamsuddin Noor yang memiliki konsep Aero City, sehingga konsep ini benar-benar perlu kita wujudkan tidak hanya tertulis dalam RPJMD saja.

Kemudian dalam RPJMD ini juga tertuang janji, visi, misi kepala daerah terpilih sehingga itu akan kita kawal, dan kita pastikan program tersebut bisa berjalan dengan baik, sesuai dengan harapan dan tujuan yang ingin dicapai oleh Kota Banjarbaru. 

Sehingga visi-misi Walikota Banjarbaru salah satunya yaitu Banjarbaru Priority Area misalnya ingin membangun Islamic Center, penyediaan taman kota, penataan drainase dan sumur resapan di wilayah rawan banjir akan kita kawal. Meskipun dengan kondisi keuangan yang sekarang sudah sangat berkurang dibanding tahun-tahun sebelumnya.

“Tapi dengan semangat kita berharap secara rasional, kemudian secara keadaan kita sesuaikan juga. Meskipun TKD dari pemerintah pusat berkurang, namun tetap mengupayakan dan menyesuaikan dengan kondisi yang ada, program-program pembangunan di Kota Banjarbaru 5 tahun kedepan bisa tercapai,”pungkasnya.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like